About Me

Dapatkan berbagai Informasi menarik Disini dari berbagai sumber terpecaya

Get The Latest News

Sign up to receive latest news

Saturday, October 3, 2009

Gawat, Isnan Cedera


JAKARTA – Lini belakang Sriwijaya FC terancam keropos dalam Community Shield. Ini menyusul kambuhnya cedera engkel kaki kiri Isnan Ali saat melakoni latihan pagi di Pelatnas Pra Piala Asia (PPA) di POR Pelita Jaya, Sawangan, Depok, Jabar, kemarin (2/10). Akibatnya, pemain kidal itu hanya ikut senam saja di latihan selanjutnya.”Engkel saya terasa sakit saat latihan tadi pagi (kemarin pagi, red). Ini sebenarnya bukan cedera baru. Pertama saya dapat cedera ini saat perkuat Sriwijaya FC di Liga Champions Asia (LCA) di Korea Selatan lalu,” terang Isnan kemarin (2/10).Musim lalu, Sriwijaya FC memang sempat merasakan atmosfer LCA. Saat bertarung di level Asia itu, Isnan cedera engkel saat lawan Seoul FC. Setelah merasa ada yang tak beres dengan engkel kiri kemarin, sampai saat ini tim dokter Timnas belum mengecek. Jadi Isnan belum tahu seberapa parah cederanya itu.


Jika cedera kambuhan ini parah, maka kerugian bagi Sriwijaya. Sebab, pada 7 Oktober nanti mereka akan berjibaku di duel sepergengsi kontra seteru abadi Persipura Jayapura dalam Community Shield di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar. Apalagi sebelumnya dua pilar lini belakangnya cedera.
Saat pertama ikut Pelatnas PPA 2011 Selasa (29/9) lalu, kapten SFC Charis Yulianto mengeluh dengan cedera tumit kiri yang diderita saat SFC uji coba melawan Persema Malang di Stadion Gajayana, Malang, pada 16 September lalu. Sementara tandem Charis, Ambrizal, masih tergolek lemas di rumah sakit, karena terkena demam berdarah.
”Semoga saja tak parah dan saya bisa cepat main karena bagi saya semua pertandingan penting tak terkecuali dua laga terdekat, yaitu lawan Persipura dan PSM Makassar. Tapi semua itu juga tergantung keputusan pelatih terkait peluang saya turun atau tidak di pertandingan nanti,” ungkap Isnan, wingbek asli Makassar ini.
Pelatih SFC Rahmad Darmawan tak menampik jika khawatir dengan cedera yang dialami pemain penting di lini belakang. Apalagi, dalam rentetan uji coba yang dilakoni sebelum kompetisi lini belakang SFC kerap tak solid. Dari enam kali uji coba terakhir, SFC kebobolan tiga kali yakni, saat menang 10-1 atas SFC U-21, seri 2-2 kontra Pelita Jaya, dan imbang 2-2 dengan Persiwa Wamena.
Namun, Manajer SFC Hendri Zainuddin tetap optimistis Sriwijaya bakal tampil lebih baik saat di Community Shield (CS). Sekalipun banyak pemain belakang cedera. ”Kami tak takut meski banyak pemain yang cedera. Saya masih yakin mereka bisa main saat Community Shield nanti,” tegas Hendri saat ditemui di Jakarta kemarin (2/10).
Soal persiapan, Hendri sudah menggenjot. Terutama soal tiket dan keperluan saat menetap di Makassar untuk dua laga, yakni lawan Persipura di CS dan PSM Makassar di laga perdana ISL II. ”Kami memang mengalami kerugian saat Commutiy Shield dipindah dari Jakarta ke Makassar karena kami telah pesan tiket dan tempat latihan di Jakarta. Kira-kira kami rugi Rp30-an juta. Karena telah diputuskan di Makassar kita harus siapkan semua keperluan,” terang pria berkaca mata ini. (kmd)


sumber : sumeks

Artikel Terkait



0 comments:

Post a Comment

Tinggalkan Pesan Anda