About Me

Dapatkan berbagai Informasi menarik Disini dari berbagai sumber terpecaya

Get The Latest News

Sign up to receive latest news

Sunday, August 2, 2009

Kembali Rekrut Worabay


PALEMBANG –  Christian Worabay menjadi target utama Sriwijaya FC. Ya, setelah gagal memboyong Ismed Sofyan ke Palembang, Worabay langsung menjadi target utama Sriwijaya. “Ismed gagal kami rekrut. Kami langsung berpaling ke Worabay,” kata ketua tim lima sekaligus Menejer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin.
    Ismed sendiri gagal ke Sriwijaya karena tingginya harga yang diberikan oleh Ismed yakni Rp1,2 Miliar. Sedangkan Sriwijaya hanya mampu membandrol harga Rp900 Juta. Tapi, informasi yang beredar bukan hanya soal harga. Tapi, Ismed sendiri merupakan pemain yang dipertahankan oleh Persija. “Kami sudah memberikan deadline sore tadi (kemarin Red). Hasilnya, Ismed masih tetap ingin bertahan di Persija,” lanjutnya.
    Tapi, kembalinya Sriwijaya melirik Christian Worabay cukup beralasan. Ya, mantan pemain Persipura ini sebelumnya menjadi skuad inti tim berjuluk Laskar Wong Kito ini. Kualitas permainan juga tidak jauh beda dengan kualitas Ismed Sofyan. Terbukti, tahun 2005 pemain kelahiran 12 Juli 1984 ini menjadi pemain terbaik Ligina bersama Persipura Jaya Pura.
    Loyalitas Worabay juga tidak di ragukan lagi. Ya, gelar double winner 2007 dan juara Copa kedua Sriwijaya FC 2009 tidak lepas dari peranan Worabay. Tak hanya itu, Worabay selalu menjadi skuad inti baik di ISL, Copa maupun di LCA.

    Tapi, Sriwijaya harus ekstra keras untuk mendapatkan pemain bernama lengkap Marthen Christian Worabay ini. Ya, saat ini Worabay di kabarkan akan merapat ke Persiram Raja Ampat (tim devisi utama).
    “Kemungkinan selalu terjadi. Inilah seni dalam berburu pemain. Sampai saat ini kami juga tidak pernah membuang Worabay,” ujar Pelatih Sriwijaya, Rahmad Darmawan. (mg43)

Christian Warobay
Nama Lengkap: Marthen Christian Worabay
Tanggal Lahir: 12 Jul 1984
Warga Negara: Indonesia
Posisi: wing bek kanan
Nomor Punggung: 24  


sumber : sumeks

Artikel Terkait



0 comments:

Post a Comment

Tinggalkan Pesan Anda