About Me

Dapatkan berbagai Informasi menarik Disini dari berbagai sumber terpecaya

Get The Latest News

Sign up to receive latest news

Monday, July 6, 2009

Hanya Sebatas AFC Cup


AMBISI Sriwijaya FC untuk tampil di Liga Champion Asia (LCA) 2010 bisa saja gagal. Sebab, konfederasi sepakbola Asia (AFC), mengganti jatah play off LCA dengan tiket babak utama AFC cup (UEFA-nya Asia atau musim 2009/2010 berganti nama menjadi Liga Eropa).
      Itu merupakan keputusan resmi AFC. Tertuang dalam regulasi, bagian 3 nomor 26 b-i. Berbunyi : “Jika negara bersangkutan mendapat 1 jatah di LCA, maka yang berhak adalah juara kasta tertinggi”.
      Artinya, Persipura Jayapura yang berhak ke LCA 2010. Sebab, tim berjuluk Mutiara Hitam adalah juara Djarum Indonesia Super League (DISL) I edisi 2008/09, sebagai kasta tertinggi. Sementara Sriwijaya sebagai juara Copa Dji Sam Soe Indonesia (CDSSI) IV edisi 2008/09, “hanya” ke AFC Cup 2010.

      Sebelumnya, Badan Liga Indonesia (BLI) mengeluarkan dua opsi. Juara DISL  ke babak utama LCA. Sementara runner up-nya (Persiwa Wamena), harus play off. Jika lolos, Persiwa ke babak utama LCA. Tapi, jika gagal tampil di AFC Cup. “Itu bisa berubah. Tergantung bagaimana hasil sidang komite eksekutif AFC, Agustus mendatang,” ungkap direktur BLI, Joko Driyono, kemarin (5/7).
      Dalam rilis terbaru AFC, Jumat (22/5) lalu di Kuala Lumpur, Malaysia, memang masih ada play off di LCA 2010. Rancangan jadwalnya, Play off digelar dua hari. Play off 1 pada, Sabtu 6 Februari 2010. Sementara play off 2 digelar, Sabtu, 13 Februari 2010.
      Dari 8 tiket play off, ada dua tim yang memegang tiket play off. Yaitu Al-Wahda yang merupakan peringkat ke-4 Liga Uni Emirate Arab (UEA) 2008/09. Satu lagi Churchil Brothers, juara Liga India 2008/09.
      Nama Persiwa sendiri juga tertera sebagai pemegang tiket play off. Namun, statusnya tertulis “provisional” alias sementara. Artinya, bisa saja digantikan Sriwijaya.“Di beberapa negara anggota AFC, ada tren juara copa tampil di LCA atau play off-nya. Sriwijaya sebagai juara Copa, tentu menjadi pertimbangan tersendiri,” pungkas pria asal Ngawi. (mg2)
      
Rancangan Jadwal LCA 2010

Babak Play off ke-1        : Sabtu 6 Februari 2010
Babak Play off ke-2        : Sabtu, 13 Februari 2010
Babak Utama (32 besar)    : Selasa, 9 Maret 2010
Final                : Rabu, 10 Nopember 2010


sumber : sumeks

Artikel Terkait



0 comments:

Post a Comment

Tinggalkan Pesan Anda