Defacer merayakan ulang tahun kemerdekaan RI dengan gaya khas mereka. Salah satunya adalah dengan men-deface situs di dunia maya. Hari ini (14/08) mereka mengklaim telah berhasil mengubah tampilan (deface) beberapa situs yang ada. Kebanyakan situs tersebut berasal dari luar. Beberapa situs tersebut di antaranya unitarstudents.com, dpr-ri.org, serta goldmart.co.id. Namun ada juga situs Indonesia yang turut kena deface.
Situs unitarstudents.com yang telah di-deface
Total situs yang berhasil di-deface berjumlah 8 buah. Namun dari jumlah tersebut, hanya situs Sekolah Menengah Kebangsaan Sungai Soi di Kuantan (smksgsoi.edu.my) yang sudah kembali normal. Sedangkan tujuh situs lainnya masih menunjukkan tampilan hasil deface.
Dalam aksinya, sang defacer benar-benar menunjukkan nasionalisme mereka. Tidak lupa menyematkan pesan Dirgahayu Republik Indonesia Ke-64, lengkap dengan atribut merah putih dan lagu Indonesia Raya sebagai suara latar
yang menghiasi. Satu hal yang pasti, mereka selalu menyertakan nama alias dalam aksi tersebut. Ini merupakan gaya khas hacker dan defacer. Hmmm, unik juga ya cara mereka merayakan HUT RI ? Merdeka!!!
0 comments:
Post a Comment
Tinggalkan Pesan Anda